Wednesday, September 28, 2016

Tahapan Tahapan Tes Seleksi Bank Mandiri

Bagaimana sih cara masuk menjadi karyawan di Bank Mandiri?

Mungkin banyak orang ingin bekerja sebagai banker khususnya di Bank Mandiri, bahkan orang tua seringkali menginginkan anaknya bekerja di Industri perbankan. Tak sedikit pula bagi para freshgraduate yang sedang berburu mencari pekerjaan di industri perbankan. Memang kebanyakan orang berfikir bahwa bekerja di Industri perbankan memiliki kesejahteraan yang bagus dan karir yang gemilang di masa depan, alhasil Industri perbankan masih diminati banyak orang.
Sebenarnya tidak terlalu sulit masuk menjadi karyawan di bank Mandiri, dan untuk akses informasinya pun sangat banyak. Untuk melamar di Bank Mandiri cukup dengan mengakses website resmi Bank Mandiri di www.mandiricareer.net tanpa harus melakukan pengiriman berkas lamaran ke kantor bank mandiri secara langsung (manual). Disitu anda bisa melihat lowongan kerja apa yang sedang dibuka oleh Bank Mandiri. Ada banyak pilihan dan jalur seleksi untuk bisa bergabung menjadi karyawan Bank Mandiri. Adapun langkah lain untuk bisa mengikuti seleksi di Bank Mandiri dengan mengikuti Job Fair yang biasa sering diselenggarakan di daerah-daerah tertentu seperti di Surabaya misalnya sering diadakan job fair dan kota-kota besar lainya.

Berdasarkan Pengalaman Pribadi saya yang juga pernah mengikuti seleksi Bangking Operation Staff Bank Mandiri, proses seleksinya tidak terlalu ribet dan susah. Berawal dari coba-coba melakukan pendaftaran online lewat web resmi Bank Mandiri www.mandiricareer.net dan alqamdulillah berselang 1 bulan saya mendapat panggilan untuk mengikuti seleksi tahap pertama. Berikut Tahapan-tahapan seleksi di bank mandiri yang saya lalui;

1. Tes Administrasi

    Tes administrasi hanya dilakukan pengecekan data keaslian dokumen lamaran pekerjaan dan berjalan sangat singkat, kebetulan hasilnya diumumkan pada hari yang sama setelah seleksi selesai dilakukan. Bagi para Pelamar Kerja Setelah lolos tahap Administrasi akan dilakukan tes Kedua keesokan harinya dengan jadwal tes yang berbeda-beda sesuai dengan yang tertera dalam pengumuman.

2. Tes Ability/SHL 

  Dalam tes Ability dilakukan di Mandiri University, para peserta diharapkan membawa notebook/laptop sendiri pada masing-masing peserta seleksi. Seleksi dilakukan di ruangan yang hanya berkapasitas 20 peserta seleksi, dan ada beberapa Jadwal dalam tes kedua ini. Kebetulan saya mendapat kesempatan mengikuti jadwal tes gelombang dua pukul 13:00 WIB. Tes Ability/ SHL yang dilakukan secara online dengan menggunakan nootebook/laptop dan diberikan user ID kepada setiap peserta untuk mengakses soal-soal yang akan diberikan.  Tes ability berlangsung selama 1 jam. Dengan waktu yang terbatas, tes ini merupakan tes penentu ketahap berikutnya dan hasil tes akan diumumkan kurang lebih 1 minggu setelah tes dilakukan. Anda bisa melihat contoh soal dan latihan soal di SHL sebagai referensi.


3. Tes Walk In Interview 
 
   Tes Walk In Interview adalah salah satu tes penentu selain tes ability, disini kita dilihat pengetahuan kita mengenai Bank Mandiri. Tes Walk In Interview dilaksanakan di Bank Mandiri Cabang Basuki Rahmad bersama pimpinan Bank Mandiri. Sebelum dimulai, para peserta tes interview diberikan formulir yang data pribadi yang wajib diisi. Walk In Interview dilakukan secara individu, masing-masing peserta akan dipanggil satu per satu untuk mendapatkan giliran. Pertanyaan pun bervariasi setiap peserta berbeda-beda, untuk garis besarnya pertanyaan dilakukan dengan pertanyaan beruntun, mulai dari kepribadian, keluarga, hingga pengetahuan mengenai job disk yang dilamar.

Berikut cara lolos tes interview di bank Mandiri 
http://seleksitesbankmandiri.blogspot.co.id/2016/10/cara-lolos-tes-interview-bank-mandiri.html

4. Tes Kesehatan

    Tes kesehatan adalah final dari semua tes yang terlewati, jika sudah sampai di tahap ini kalian bisa bernafas lega dan bergembira ria. Tes diwajibkan berpuasa 12 jam dan setelah itu ikutin saja alurnya, Jangan tegang dan panik dalam tes ini, rilex dan nikmati alurnya, ya itung-itung dapat medical cek up gratis.hehe. Jika anda tidak memiliki penyakit yang serius pasti akan mendapat hasil yang diinginkan. Tes kesehatan dilakukan di Granostic Diagnostic Center Jl. Dharmahusada No. 146 Surabaya.

Sukses dalam mengerjakan Tes dan mendapat hasil yang diinginkan adalah kebahagiaan tersendiri. Jika kita mau, siapapun kita pasti bisa melakukanya. semoga tulisan yang saya buat  dari pengalaman pribadi saya ini dapat membantu memberikan gambaran tahap seleksi di bank mandiri. Selamat mencoba dan salam sukses.... :D :D